• Pondok Pesantren Al-Qur'an Zaenuddin
Rabu, 18 September 2024

Tes Numerasi dan Literasi Calon Santri Baru

Tes Numerasi dan Literasi Calon Santri Baru
Bagikan

Pondok Pesantren Al-Qur’an Zaenuddin menggelar seleksi Penerimaan Santri Baru (PSB) gelombang I tahun pelajaran 2022/2023. Dengan komitmen yang besar dalam membentuk santri yang unggul dalam ilmu agama dan akademik, hal tersebut diimplementasikan pada seleksi Penerimaan Santri Baru (PSB) yang mencakup seleksi membaca dan menghafal Al-Qur’an serta seleksi akademik yaitu tes numerasi dan literasi. Tes numerasi dan literasi diterapkan dalam proses seleksi Penerimaan Santri Baru (PSB) baik itu calon santri SMP, SMK, dan Takhasus/Takhfidzul Qur’an.

Numerasi secara umum dapat dipahami sebagai suatu kemampuan atau keterampilan dalam menggunakan berbagai macam angka dan simbol yang terkait dengan matematika dasar, konsep bilangan, serta operasi hitung sederhana dengan tujuan untuk memecahkan permasalahan dalam kehidupan sehari-hari. Sedangkan literasi secara umum merujuk pada kemampuan dan keterampilan seseorang dalam membaca, menulis, berbicara, menghitung, juga memecahkan masalah di dalam kehidupan sehari-hari. Dengan kata lain, literasi tidak bisa dilepaskan dari kemampuan seseorang dalam berbahasa.

Pelaksanaan tes numerasi dan literasi pada proses seleksi Penerimaan Santri Baru (PSB) Pondok Pesantren Al-Qur’an Zaenuddin menggunakan aplikasi bantuan. Tes numerasi menggunakan TOSM (Test of Second Mathematics) yang mana hasil dari operasi hitung calon santri baru harus memenuhi kriteria yang telah ditentukan, sedangkan untuk tes literasi menggunakan aplikasi Reader Pro dengan tujuan untuk menghitung kecepatan membaca calon santri baru.

Dengan menggunakan metode tes kemampuan numerasi dan literasi dalam seleksi Penerimaan Santri Baru (PSB), harapannya dapat menjadi tolok ukur kemampuan santri khususnya dalam bidang akademik, sehingga dapat mengoptimalkan kualitas dan kemampuan santri.

SebelumnyaAntusiasme Calon Santri Baru Mengikuti Tes Seleksi WawancaraSesudahnyaKhataman Al-Qur’an 30 Juz Bil Ghoib Santri Putra
Tidak ada komentar

Tulis komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *